Jumat, November 22, 2024
motor listrik

Spesifikasi Motor Listrik Uwinfly T3, Lagi Banyak Dicari

Roda2makassar.com – Sepeda motor listrik U winfly T3 adalah sepeda listrik dengan model dan body yang mirip dengan vespa, lebih irit dan ramah lingkungan karena tidak menimbulkan polusi. Motor listrik ini cocok digunakan buat remaja dan dewasa dengan spesifikasi yang cukup mumpuni untuk dipakai sehari hari, hal inilah yang menyebabkan banyak diburu oleh para first user motor listrik.

Uwinfly T3 ini memiliki top speed atau kecepatan maksimal U winfly T3 bisa mencapai 55 km/jam, Kemudian, untuk jarak tempuh dari motor ini berada di kisaran 50 sampai dengan 60 km dan untuk sektor pengereman, Uwinfly T3 menggunakan kombinasi cakram di depan dan tromol di bagian belakang.

Fitur lainnya yang tidak kalah menarik adalah sistem keamanan berupa remote alarm.

Menyusuri jejak merek ini, U-Winfly berdiri di kota Tianjin China pada tahun 2001. Dalam waktu 17 tahun sepeda listrik Uwinfly telah dipasarkan keseluruh China melalui berbagai saluran pemasaran mulai dari toko khusus sepeda listrik hingga supermarket seperti Carefour, Auchan, RT Mart, dan supermarket internasional lainnya.Uwinfly T3

Harga Sepeda Motor listrik Uwinfly T3 dijual dengan harga Rp.10.000.000, hingga Rp.13.000.000, – tergantung lokasi, ada beberapa pilihan warna antara lain :

  • Putih.
  • Kuning.
  • Merah.
  • Hijau.
  • Abu-abu.
  • Hitam.

Berikut Spesifikasi lengkap dari Motor Listrik Uwinfly T3 ini.

    • Motor Power: 800 watt.
    • Baterai: 60 V / 20 Ah.
    • Input voltage: 220 V 50 Hz dan 230 W.
    • Charger Full dari kosong: sekitar 5 sampai 6 jam.
    • Jarak tempuh: 50 – 70 km.
    • Kecepatan max: 60 km.
    • Daya Angkut: maksimal 200kg.
    • Lampu utama dan belakang LED.

roda2makassar

Otomotif lovers

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.