Jumat, November 22, 2024
Uncategorized

Mahindra akan mengakuisisi BSA dan Norton

Siang mas bro sekalian.

Ada yang belum tau Mahindra tidak? saya rasa semua pembacar R2M sudah tahu salah satu brand otomotif dari India ini, selain memproduksi Roda 4, alat pertanian dan military vehicle, mahindra juga tak mau kalah untuk terjun ke bisnis roda 2 dan itu sangat-sangat berhasil. mahindraSetelah TVS membeli saham BMW Mottard, Mahindra juga tidak mau kalah dengan membeli saham Peugoet two wheels sebanyak 31%, dan ternyata itu tidak cukup bagi Mahindra, sekarang malah sudah siap membeli saham 2 motor iconik dari eropa yaitu Norton dan BSA, dan diprediksi tidak bakal lama lagi, sekitar 3-6 bulan kedepan kontrak nya siap ditandatangani, wah bakal seru nih pabrikan india mengakuisisi pabrikan eropa.nortonKiprah mahindra untuk terjun di dunia roda 2 dimulai 2008 lalu, melalui kerjasama dengan SYM dan akhirnya berhasil memproduksi motor pertama mereka.

Motor mahindra sendiri memang belum masuk ke pasar Indonesia, namun cukup terkenal di dunia balap, bahkan berani masuk ke Moto3 sejak tahun 2011 saat masih 125cc 2 tak,  dan dilanjut tahun 2014 dengan Miguel Oliveir dan Andrea Migno sebagai ridernya.

Sepertinya Mahindra tidak main-main nih mengembangkan divisi roda duanya.

roda2makassar

Otomotif lovers

One thought on “Mahindra akan mengakuisisi BSA dan Norton

  • india mencoba mandiri seperti bajai 3 roda

    Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.