Jumat, November 22, 2024
Uncategorized

Inilah Para Pemenang Semifinal CustoMAXI Nasional Makassar

Roda2makassar.com – Ajang Customaxi yamaha akhirnya kemarin menyambangi pulau sulawesi tepatnya di kota Makassar 6 Januari 2018 yang berlangsung cukup meriah di Goedang Popsa Cafe and Restaurant.inilah-para-pemenang-semifinal-customaxi-nasional-makassar

Acara ini merupakan rangkaian Customaxi yang digelar Yamaha sejak tahun lalu dan sudah menyambangi 3 kota sebelumnya dari 8 kota yaitu Medan (10 Desember 2017), Tangerang (16 Desember 2017), Banjarmasin (23 Desember 2017), dan selanjutnya akan bergeser ke Bali (13 Januari 2018), Surabaya (20 Januari 2018), Semarang (27 Januari 2018), dan Bandung (3 Februari 2018).

Melhat hasil modifikasi di kota Makassar sebenarnya sangat-sangat pesat, para peserta customaxi bahkan rela mengeluarkan dana hingga puluhan juta untuk ikut acara ini seperti pemenang dari kategori the best NMax 155 yang berkelih merah ini sudah mengeluarkan dan kurang lebih 80jutaan demi motor kesayangannya, diantaranya modif kaki-kaki yang lebih besar, pengaplikasian shock ohlins serta balutan karbon kevlar pada bagian body motor.

Sementara di kategori the best XMAX, motor berkelir kuning yang dimodifikasi ala Helm Valentino Rossi ini sudah mengeluarkan biaya sekitar 20jutaan, dimana pemiliknya sudah menanamkan GPS, Jok custom, kelir airbrush, ganti ban serta tak lupa Shock Merek Ohlins yang katanya paling menyedot biaya modifikasi.

Untuk kategori Aerox sendiri, motor aerox merah milik salah satu anggota Aerox Community Makassar ini menjadi juara dengan ubahan yang cukup radikal yaitu modifikasi kaki-kaki menjadi monshock, serta paket-paket bolt on pada body yang kesemuanya menghabiskan dana sekitar 6 jutaan

Para pemenang dari Makassar ini akan ditandingkan ulang dengan pemenang-pemenang dari region lain di ajang Customaxi Final Jakarta 24 Februari 2018 nanti.

Baca Juga

roda2makassar

Otomotif lovers

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.