Suzuki Spesial Day 2019, Awali Tahun dengan Riding Ratusan Bikers suzuki
Roda2makassar.com – Halo bossku semua, sebagai penanda pelaksanaan acara perdana di tahun 2019, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menggelar acara Suzuki Special Day (12/01/2019) di main dealer Suzuki SMG Sunter, Jakarta Utara. Suzuki Special Day merupakan acara yang didedikasikan bagi seluruh klub dan komunitas pengguna motor Suzuki, gelaran perdana dikemas dengan cara Saturday Night Riding(berkendara pada malam hari secara berkelompok) dan dipadukan dengan kegiatan amal serta deklarasi komunitas baru yaitu GSX Bandit Community Indonesia.
Sebanyak lebih dari 300 bikers dari 15 klub dan komunitas Suzuki turut berpartisipasi pada debut Suzuki Special Day. Partisipasi tidak hanya terbatas pada anggota klub dan komunitas saja, beberapa peserta juga merupakan pengendara umum yang tidak mau melewatkan keseruan bersama Suzuki. Aneka model sepeda motor Suzuki lintas generasi turut meramaikan sekaligus menunjukan eksistensinya di jalan raya Ibukota.
Sebagai konten utama dari Suzuki Special Day, seluruh peserta berkendara pada malam hari dari Suzuki SMG Sunter menuju ke Redaksi Kopi Pejaten melalui Kemayoran, Kawasan Monas, Menteng, Rasuna Said dan Mampang. Rangkaian panjang rombongan bikers Suzuki sontak menjadi pusat perhatian dan daya tarik bagi pengguna jalan raya lainnya. Mimuro Shunichi, Asst to Dept. Head Sales & Marketing 2W PT SIS yang turut berada di dalam kemeriahan acara memberikan kesan bahagianya, “Acara ini unik bagi kami dan teman-teman komunitas pengguna produk Suzuki. Riding berkelompok di malam hari tidak kalah mengasyikan dan menarik. Saya takjub sekaligus berterima kasih kepada antusiasme teman-teman yang telah berpartisipasi meramaikan Suzuki Special Day”
Usai berkeliling kota dengan motor Suzuki, para peserta yang telah berkumpul di Redaksi Kopi melakukan aksi sosial dalam bentuk penyerahan sumbangan pakaian, makanan dan barang-barang bermanfaat lain untuk para korban bencara alam di Banten dan sekitarnya melalui Wali Care Foundation. Masing-masing perwakilan klub dan komunitas yang menyerahkan bantuan sumbangan sebelumnya telah menghimpun partisipasi dari anggota masing-masing.
Puncak acara ditutup dengan momen spesial yaitu deklarasi GSX Bandit Community Indonesia sebagai komunitas baru yang terdaftar di SIS sebagai wadah berkumpulnya para pemilik dan pengguna produk Suzuki GSX150 Bandit yang telah dirilis oleh Suzuki tahun 2018 silam. GSX Bandit Community Indonesia diketuai oleh bro Djumadi, dan para anggotanya rutin melakukan pertemuan setiap hari jumat malam dengan lokasi yang masih berpindah – pindah untuk memperkenalkan dan mensosialisasikan komunitasnya yang baru terbentuk.
- Isu Muncur dari MotoGP, KTM “tidak mau lepas gas”
- Bos Ducati MotoGP ungkap masalah sebenarnya untuk 2025
- Para Juara Honda Kumpul Bareng Konten Kreator
- Yamaha Aerox Alpha Turbo Siap Dominasi Sport Scooter Indonesia
- Uni Eropa Selidiki akuisisi MotoGP oleh Liberty Media
- Teknisi AHASS Jadi Juara Umum Kompetisi Level Asia Oceania 2024
- QJMotor SRK 1000RR 161BHP, Memiliki Aura MV Agusta
- Pengamat : Marc Marquez ingin menguasai garasi Ducati
- Bos KTM Tanggapi rumor Lewis Hamilton akan membeli tim MotoGP
- Herjun Atna Firdaus Kunci Juara ARRC 2024
- Isu Bangkrut, Kenapa KTM Tetap Bertahan di MotoGP 2025
- New Honda PCX160 2025 Meluncur, Berikut Harganya
- Masalah keuangan KTM semakin parah
- KTM Berupaya Mencegah Kebangkrutan dengan Restrukturisasi
- Terungkap: Kekayaan bersih Marc Marquez yang mencengangkan