Jumat, November 22, 2024
Uncategorized

Honda Modification Contest 2016, inilah jadwal Untuk Makassar dan Regulasinya

Sore reader sekalian. Honda Modification Contest atau HMC merupakan ajang tahunan honda yang dilaksanakan untuk menampung kreatifitas para builder dan modifikator tanah air dan tiap tahun juga diadakan diberbagai kota di Indonesia. hmc1Nah, jadwal untuk Makassar sendiri adalah tanggal 2 dan 3 April 2016, tempatnya belum fix jadi kita tunggu bersama pengumuman dari AHM Makassar, biasanya di pelataran parkir Trans Mall atau di GTC tanjung bunga Makassar.

HMC sendiri terbagi 2 jenis, ada yang murni HMC dan HMC yang kerjasama dengan Hot Import Night. dan untuk Makassar sendiri adalah yang tanpa kerjasama dengan HIN. Adapun kelas yang dipertandingkan adalah kelas untuk motor tahun produksi di atas 2006 (Matic Stock/Bolt On, Scoopy Stock/Bolt On, Matic Advance, Sport Fairing, Sport Naked, Matic Racing Style, Cub and Sport Racing Style, Airbrush Graphic, Airbrush Realist/Cartoon, Stikers and Decals, serta Free For all)hmc2

Dan 3 kelas untuk motor tahun produksi di bawah 2006 (Choppy Cub, Cafe Racer & Bratstyle dan Free For All). HMC 2016 juga menambah 3 kelas penghargaan motor modifikasi terbaik untuk Special Achievement yaitu Best Innovation, Best Rookie, dan Best Pick.

Bagi para modifikator Makassar, persiapkan motor kalian tapi jangan lupa regulasinya, berikut R2M berikan Regulasi untuk tahun 2016 ini, silahkan download disini.

Selamat berjuang dan bisa ke final battle di Jakarta.

roda2makassar

Otomotif lovers

6 komentar pada “Honda Modification Contest 2016, inilah jadwal Untuk Makassar dan Regulasinya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.