Semarak Meet and Greet Isyana Sarasvati di Mio S Roadshow Concert di Surabaya
Roda2makassar.com – Yamaha sukses menggelar meet and greet Isyana Sarasvati, brand ambassador Mio S dalam rangkaian event Mio S Roadshow Concert di Surabaya, Sabtu 27 Januari 2018. Ratusan fans “Isyanation” dan konsumen Mio S berkumpul di dealer Sentral Yamaha Dupak untuk bertemu langsung dengan Isyana.
Pertemuan itu berlangsung seru, terlihat sekali keakraban antara artis cantik berusia 24 tahun itu dan para fans juga konsumen. Acara berjalan interaktif dan komunikatif, penuh canda tawa dan keceriaan.
Para peserta meet and greet juga antusias melihat Mio S yang dipajang. Berbagai keunggulannya memikat dan menarik perhatian, karena motor ini sesuai kebutuhan mereka. Di kesempatan ini, Isyana juga menyampaikan sejumlah keunggulan Mio S.
“Mio S ini cocok banget buat kalian generasi zaman now karena kalian nggak usah khawatir kalau naik motor di malam hari soalnya lampunya LED, nggak usah takut bocor karena ban tubeless. Pijakan kakinya luas bikin nyaman banget. Dan yang paling aku suka kalau cari motornya nggak bingung karena punya answer back lho,” jelas Isyana.
Meet and greet ini pun jadi makin berkesan karena fans dan konsumen bisa foto bareng, makin dekat dengan Isyana. Yang datang jauh dari Bali, Jakarta dan Madura juga di area Jawa Timur terpuaskan bertemu sang idola.
baca juga
- Makin Hangat, Jorge Martin Hampir Pasti Ke Honda
- Jorge Martin Ajukan Keluar dari Aprilia MotoGP, 4 Tim ini Tujuannya
- Hasil Balapan Sprint MotoGP Le Mans Prancis 2025
- Johann Zarco “Kursi Pabrikan Honda Perlu Dibicarakan”
- Ramadhipa Melesat Cetak Sejarah Kibarkan Merah Putih di Portugal
- Honda New XL750 Transalp 2025, Tampilan dan Fitur Terbaru
- Marc Marquez Tercepat sepanjang hari di tes MotoGP Jerez 2025
- CBR250RR Double Winner, Astra Honda Borong 5 Podium di ARRC Buriram
- MotoGP Spanyol 2025: Hasil Balapan Terbaru setelah Penalti Tekanan Ban
- MotoGP Spanyol 2025, Fabio Quartararo Akhiri Rekor pole Marquez
- Manajer Acosta, Pekerjaan saya adalah mencari motor terbaik
- Pengamat, Duel Pecco Bagnaia vs Marc Marquez 2025 Sepertinya Susah
- Ramai Rumor Toprak Razgatlioglu ke MotoGP, Tapi
- Wow, Tawaran Honda ke Pedro Acosta Sangat Menggiurkan
- Hot News, Yamaha Sudah mulai menguji mesin V4 MotoGP