Inilah Pilihan Warna Baru Yamaha Aerox 155 2019

Roda2makassar.com – Yamaha meluncurkan warna baru Aerox 155 di penghujung tahun 2018 ini. Skutik MAXI Yamaha itu tampil segar dengan beberapa pilihan warna buat konsumen berkarakter sporty.

Aerox 155 standard menyuguhkan warna Black, Red, Grey yang cocok untuk karakter aktif, sporty, muda dan enerjik. Spesial untuk warna grey tampil beda dengan cast wheel kuning yang akan menjadi magnet perhatian konsumen. Aerox 155 R-Version hadir dengan warna Matte Silver berkonsep Let’s Race, kental dengan image kuat sporty racing sesuai buat konsumen penyuka racing. Sedangkan dua warna tersedia untuk Aerox 155 S-Version yaitu Matte Black dan Matte Red mengekspresikan sentuhan elegan sporty. Aerox 155 S-Version Matte Black dengan cast wheel emas merupakan respon Yamaha dari suara pecinta MAXI Yamaha yang menginginkan warna itu seperti yang terdapat pada Nmax.

Tampilan warna baru Aerox 155 makin memperkuat kesan sporty buat para penggemar MAXI Yamaha yang ingin tetap menonjolkan sisi sporty. Yamaha memasarkan Aerox 155 standard warna baru seharga Rp 23.550.000 on the road Jakarta, Aerox 155 R-Version Rp 24.850.000 on the road Jakarta, Aerox 155 S-Version Rp 27.450.000 on the road Jakarta.




Baca juga
- Ramai Rumor Toprak Razgatlioglu ke MotoGP, Tapi
- Wow, Tawaran Honda ke Pedro Acosta Sangat Menggiurkan
- Hot News, Yamaha Sudah mulai menguji mesin V4 MotoGP
- Naked Sport Honda New CB150 Verza Hadir dengan Warna Terbaru
- Honda CBR Kuasai Seri Perdana Mandalika Racing Series 2025
- Lawan Trek Ekstrem, CRF Tetap Melesat Raih Podium di Kejurnas Motocross Wonosobo
- Romano Albesiano Ungkap Titik Lemah Motor Honda MotoGP
- Bos Trackhouse Geram dengan Penundaan Start COTA yang Dipicu Marc Marquez
- Mudik Bersama AHM, 2.572 Konsumen Setia Honda Siap Lebaran di Kampung Halaman
- Rossi Ingin Rangkul Pedro Acosta Sebagai anti Marc Marquez
- Lebaran Nusantara Honda 2025: Apresiasi untuk Konsumen Loyal melalui Service Visit Spesial
- Honda Dream Cup 2025 Buka Kelas Baru Vario 160
- Honda CUV e: & ICON e: Resmi Mengaspal di Makassar
- Kemenangan ke 90, Marc Marquez Sejajar dengan Angel Nieto
- Argentina: Klasemen Kejuaraan Dunia MotoGP 2025 terbaru