Xiaomi HIMO T1, Motor Listrik dengan Desain Unik dari Xiaomi
Roda2makassar.com – Halo bosku semua, trend motor listrik akhir-akhir ini memang sedang tumbuh, walau tidak pesat sih tapi alternatif motor listrik kedepan trendnya bakal naik dan sudah banyak produsen yang melirik pasar menjanjikan.
Viar sudah datang dengan Q1, Honda sudah memasukkan PCX Electric walau masih dijual terbatas, merek-merek lain pun tak mau tinggal diam, walau banyak yang menamakan produk Sepeda Listrik namun kelengkapan sudah semi Sepeda Motor.
Seperti produk terbaru dari Xiaomi ini, Himo T1, desain keren dan diluar dari desain-desain motor listrik yang ada sekarang seperti dari selis atau Viar Q1 tadi, fitur-fitur yang disediakan memang sudah selayaknya sepeda motor. berikut fitur-fitur yang motor listrik dari Xiomi ini.
Xiaomi HIMO T1 Plus punya teknologi, desain, serta build quality yang sangat menarik dari motor listrik pada umumnya. Anda dapat menemukan pengalaman yang berbeda dibandingkan dengan menggunakan sepeda motor biasa. Motor ini menggunakan energi listrik yang ramah lingkungan yang tidak menimbulkan polusi udara. Dengan menggunakan motor ini Anda tetap berjalan kencang hingga 25 KM per jam layaknya seperti sepeda motor lainnya
Dibandingkan dengan mesin motor listrik biasanya, Xiaomi HIMO T1 Plus mengusung daya motor 350W. Anda tidak perlu khawatir jika baterai habis saat penggunaan cukup gowes saja seperti sepeda pada umumnya.
Motor listrik ini sudah memenuhi standar kualitas ccc safety certification sehingga aman saat penggunaan. Penampilan yang menarik, andal, ringan dan sederhana merupakan poin plus dari HIMO T1.
HIMO T1 ini memiliki tampilan yang sangat menarik dan mudah dalam pengoprasian mulai dari simple interaction, HD digital display, one power start button dan multifunction combination switch yang membantu Anda saat penggunaan motor listrik ini.
Sepeda listrik ini memiliki 2 lithium-ion baterai yang dapat Anda gunakan hingga mencapai 120Km. Penggunaan motor listrik ini jauh lebih hemat energy karena Xiaomi HIMO T1 juga didukung dengan teknologi brushless permanent magnet motor yang membantu meringankan saat penggunaan dan Anda dapat menghemat hingga 85% baterai yang digunakan.
Selain memiliki fitur yang menarik, motor listrik ini juga dilengkapi lampu Light high beam yang dapat anda atur mulai dari 5m hingga 15m saat penggunaan sesuai dengan kebutuhan.
Xiaomi HIMO T1 memiliki teknologi rem yang sangat canggih. Mulai dari Front Disc break dan Rear Drum break dan memiliki sensor sensitiv. Selain itu saat keadaan jalan kering maupun basah memiliki treatmen yang berbeda, saat keadaan kering 4.5m dry break distance sedangkan 5.9m wet break distance.
Xiaomi HIMO T1 juga dibuat dengan bahan berkualitas yang tahan terhadap panas, PVC busa dan dirancang dengan ukuran yang ergonomis sehingga nyaman saat penggunaan. Dengan bentuk U-shape frame dan rolled steel yang kuat namun sangat ringan membuat Anda tidak perlu menggunakan banyak tenaga saat penggunaan
Nah gimana sob, bagaimana dengan harganya? ternyata dijual cukup terjangkau yaitu 13,4jutaan, lumayan murah dibanding Viar Q1, namun beberapa bagian memang Viar lebih unggul sih.
R2M Tertarik nih buat dipakai ngantor, bakal kece badai.
- Kenapa Marc Marquez memakai Merek Monster di Ducati Lenovo
- Marc Marquez dan Francesco Bagnaia Luncurkan livery Ducati MotoGP 2025
- Gresini Perkenalkan livery MotoGP 2025 di Imola
- New Honda PCX160 Resmi Dilaunching di Makassar
- Teknologi Honda Roadsync Bantu Pengendara Tetap Cari Aman
- Resiko Jorge Martin dengan Memilih No. 1 MotoGP
- Tim Pertama, Trackhouse Perkenalkan livery MotoGP 2025
- Alasan Carlo Pernat Berhenti sebagai Manajer Enea Bastianini
- Gigi Dall’Igna Peringatkan Bos Baru Honda MotoGP: ‘Ini tidak Mudah’
- Berita Terbaru, KTM berencana hengkang dari MotoGP Musim 2026
saya malah jadi keingat film wall e… wkwkwk…
btw mbaknya seger bener…
duh aku gagal fokus sama tu ladies hahaha, btw bleh juga nih skuter
Keren yak…imut2. Cuma di Indonesia motor listrik, hibryd sepertinya masih belum ngetren.
Lama lama bisa bikin mobil dia..hahaha
Ini mengingatkan saya sama tokoh kartun.. lupa namanya
RAM berapa giga mbah iku
https://psychomotive.net/menyusuri-tol-transjawa-pagi-hari-menikmati-indahnya-perjalanan/
Wadaw dia bikin motor juga
modelnya unyu-unyu bingit, cucuok untuk emak emak komplek
https://andikadiego.net/benelli-trk-502-motor-terlaris-ketiga-setelah-bmw-gs-dan-african-twin/
Wah berapa Giga nih RAMnya…
Wah… Berapa Giga nih Ramnya…
desainnya unik, wah xiaomi merambah semua bidang bisnis, otomotif juga dijajaki
Wah berapa giga ini Ramnya yak
Ebuset ada motor listrik xiaomi, nunggu skuter listrik Vivo sama Oppo deh
merambah ke motor makin banyak aja lini produknya
Rata-rata model motorlistrik emang nyentrik ya, tapi ini lebih simple dan keliatan modern
Lucu dan imut desainnya.
BTW ini sudah dijual di Indonesia?
Modelnya lucuuuuu…..pas buat jalan jalan keliling perumahan sambil mampir jajan ke Indomaret…hehehehe… Ternyata Xiaomi ikut meramaikan pasar otomotif juga yaaa….
boros kuota ngga pak itu motornya wkwkwk
Boleh juga desainnya, bentuknua imut seperti sepeda listrik karena bisa dikayuh
Design ok, tapi semoga harganya bisa semurah hp Xiaomi di sini..
produsen HP kalau bikin skuter listrik keren juga ya,. kalau di produksi masal kayaknya laku dah,. asal chargingnya cepet
desainnya gimana gitu…. dingin dingin empuk eh gimana ya…
ntar di katain motor lucu kalo pake ini.
lucu motornya dah kaya skuter mainan
tapi kalu buat komuter dalam kota kecil kayaknya masih ok