Minggu, Desember 22, 2024
balapducatihondamotogp

Marc Marquez Sebut Luca Marini Sebagai Pengganti Dirinya

Marc Marquez Sebut Luca Marini Sebagai Pengganti Dirinya
Roda2makassar.com – Halo bosku semua, perpindahan Marc Marquez memang masih hangat dibicarakan, bukan lagi tentang kemana dia akan pergi karena sudah fix ke Gressini, namun yang paling tidak kalah heboh adalah siapa pengganti dirinya di Tim sebesar HRC Repsol.pengganti marc marquez

Akhirnya pada seri motogp Thailand kemarin Marc Marquez akhirnya Menyebut nama Luca Marini sebagai kandidat utama penggantinya di Repsol Honda pada MotoGP 2024.

Pernyataan tersebut diucapkan Marquez usai balapan MotoGP Malaysia 2023 di Sirkuit Sepang. Ia mengaku sudah mendengar rumor sejak MotoGP Thailand lalu.

“Tentu saja, saya tidak tahu persisnya strategi Honda karena saya akan pergi. Tentu saja, mereka mencoba mencari strategi terbaik dan saya berpikir itu adalah (Fabio) Di Giannantonio 2-3 balapan lalu,” terang Marquez, dikutip dari motorsport.com.

“Tetapi, saya sudah mulai mendengar sesuatu di Thailand, dan sepertinya dia (Marini) akan menggantikan saya. Saya senang untuk Luca,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Marquez mengklaim punya hubungan yang baik dengan Marini. Ia juga berbicara soal relasi dengan kakak tiri Marini, yakni Valentino Rossi.

“Saya punya hubungan yang sangat baik dengan Luca dan ini adalah hal yang bagus. Kita harus memisahkan beberapa hal dan saya bahagia untuknya, dia adalah pembalap muda,” tegas Marquez.

“Bukan rahasia lagi saya tidak punya hubungan yang baik dengan Valentino (Rossi), tetapi dengan Marini, ya (baik),” tambahnya.pengganti marc marquez

“Jadi, jika pada akhirnya ini semua akan resmi, dia memiliki tantangan yang bagus untuk pindah dari motor Ducati yang kompetitif di tim milik kakaknya,” tandas Marquez.

roda2makassar

Otomotif lovers

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.