Minggu, Desember 22, 2024
Uncategorized

Penampakan New CBR150R, Desain Lebih Agresif

Siang masbro sekalian.
Setelah beberapa bulan ini menunggu penampakan CBR150R terbaru, akhirnya om kobayogas.com mendapatkan gambar jelas motor tersebut. Berikut gambarnya.
cbr150 baruDari gambar, sepertinya motor ini sedang dalam pengetesan di sirkuit, sang rider nunduk abis mengejar top speed lengkap dengan wearpack nya. Masih bertanya-tanya, apakah ini new cbr150 itu? kalau menurut R2M sih sudah jelas inilah sang penerus CBR. cbr150 baru2Desain bisa dilihat lebih jelas di gambar kedua ini, area buritan mengalami banyak perubahan, makin lancip dan agresif. Fairing kelihatan lebih kurus, dan dari samping kelihatan mirip CBR150 karbu. Headlamp memang sudah digosipkan akan beraroma CBR500, lebih lancip dan sudah berlampu led.

Yang menarik adalah desain knalpot yang sepertinya berubah total, dari gambar kurang jelas, tapi seprtinya berbentuk oval.Hmm… Ditunggu nih penampakan secara jelas.
Pict : kobayogas.com

roda2makassar

Otomotif lovers

3 komentar pada “Penampakan New CBR150R, Desain Lebih Agresif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.