Rabu, Januari 22, 2025
Uncategorized

Antara Recall Yamaha R25/MT25 dan Bocoran Part Honda CBR250RR

Siang mas bro sekalian.
Minggu ini memang intens diberitakan tentang 2 hal dalam judul tersebut diatas, Yamaha Indonesia Secara resmi mengumumkan Recall atas produk mereka yaitu R25 dan MT25 (R3 dan MT3 diluar Negeri) yang memiliki basis mesin dan rangka yang sama. Ada 3 komponen utama yang akan mengalami perbaikan untuk semua tipe diatas, yaitu gear pompa oli yang dulu sempat heboh karena pecah. recall1yang kedua adalah bearing di tutup bak kopling.recall2dan yang ketiga adalah slang rem yang terlalu dekat dengan radiator sehingga dimungkinkan akan terjadi gesekan yang bisa menyebabkan hal yang fatal.
recall3Selanjutnya kabar hangat yang sebenarnya lebih duluan muncul adalah bertebarannya puing-puing pesawat dari calon penantang dari Yamaha r25 ini sendiri. dan didapatkan 3 part yang sudah dalam keadaan siap di tes. Yang pertama adalah Knalpot dengan 2 ujung muffler.cbr250rr1yang kedua adalah segitiganya.
cbr250rr3dan yang ketiga adalah shock depan yang sudah menganut suspensi Up Side Down aka USD.

Mencoba menarik benang hitam dari keduanya, R2M mendapatkan beberapa point penting dari 2 kejadian ini. Yang pertama adalah keduanya adalah sama-sama dalam 1 segmen pasar di kelas 250 cc double selinder, walau sulit dipungkiri Recall Yamaha sendiri pasti akan mengakibatkan hal yang negatif bagi masyarakat, beda dengan CBR250RR ini yang justru mendapatkan tanggapan positif setelah melihat desainnya, terutama knalpot dan aplikasi USD pada suspensi depannya.

dan ada 1 lagi point yang cukup aneh, keduanya memiliki 3 point. 3 point recall Yamaha dan 3 Point bocoran part Honda. 😀

roda2makassar

Otomotif lovers

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.