Pak Polisi Podium di Yamaha Sunday Race Seri 3, Inilah Pesannya untuk Anak Muda
Sore pembaca sekalian.
Salah satu rider yang cukup menarik perhatian pada pagelaran Yamaha Sunday Race tahun 2017 ini datang dari pulau Dewata Bali, dia adalah Bharatu I Putu Adi Kartika Putra. Pembalap yang juga polisi air (polair) di Polda Bali ini sukses rebut podium 2 di YSR kelas sport 250 cc CB exhibition. Dia sukses jadi salah satu yang terbaik pada balapan yang diikuti 33 starter ini.
Juara Pertama di kelas ini yang jadi salah satu dari 9 kelas yang dilombakan di Yamaha Sunday Race direbut oleh Akhmad Fakhri dan posisi tiga direbut Arry Wijayanto. Gede Adi mengaku cukup puas rebut podium dua karena mengaku sulit untuk mengejar Fakhri di depan dan akhirnya main aman dengan konsisten di posisi kedua selama race minggu kemarin.
Saat konfrensi pers setelah podium, dia mengaku sudah suka membalap sejak kecil. Dia meniru hobi kakak dan pamannya yang juga suka balapan. Tapi saat remaja, dia lalui jalan yang salah dalam menyalurkan hobi.
Nah dari pengalaman ini dia berpesan kepada anak muda jaman now untuk tidak balapan liar dan masuk kedalam balapan resmi untuk menunjang skill mereka.
Dalam sesi tersebut I Putu juga meminta dukungan terutama dari kesatuannya untuk tetap bisa membalap karena sekarang dia masih curi-curi waktu dari pimpinan untuk balapan disetiap seri Yamaha Sunday Race.
Baca juga
- Honda CB650R 2013, Makin Gagah dengan Nuansa Baru
- Suzuki V-Strom 250 SX, Harga, Fitur dan Spesifikasi
- Teknisi Honda Indonesia Juarai Kompetisi Teknik Sepeda Motor se-Asia Oceania
- Zongshen Cyclone Perkenalkan RA9 V-twin Concept
- Incar Hasil Lebih Baik, Arbi Optimis Hadapi JuniorGP Valencia
- Skuad Teknisi Honda Siap Adu Keterampilan di Asia Oceania
- Katalog Warna Sapporo Ultimate 2023
- Moto Island: Valentino Rossi menciptakan dunia maya
- Pebalap Astra Honda Sukses Back to Back Kuasai Podium ARRC Malaysia
- MVCAGIVA Crazy Weekend Ala ADV, Mengusung Mesin QJMotor
- Warna Baru Honda Rebel 2023, Makin Eksklusif
- Intip Biaya Perawatan dan Garansi Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected
- Tiga Modifikator Hadirkan CB150X Bergaya Modifikasi Masa Kini
- Warna Baru Yamaha GEAR 125, Tampil Aktif dan Artistik
- Warna Baru MX King 150, “King of Street” Tampil Makin Gagah dan Sporty