Jangan Lewatkan Honda Dream Cup Seri Sidrap 20-21 Oktober 2017
Roda2makassar.com – Sore mas bro sekalian, sekarang R2M sedang dalam perjalanan menuju Sidrap dalam rangkaian acara Honda Dream Cup 2017 seri Sidrap di Sirkuit Puncak Mario yang akan berlangsung malam ini dan besok malam, yup, disirkuit ini yang paling seru adalah balapan malamnya yang diterangi oleh lampu dengan kekuatan 700 titik lampu dan tiap titik berkekuatan 500watt, edan kan, Losailnya Indonesia.
HDC atau Honda Dream Cup sendiri merupakan ajang balap satu merek (One Make Race) yang selalu diadakan Honda setiap tahun untuk mencari dan mencari bakat-bakat terpendam didaerah-daerah yang hasilnya nanti akan diikutkan di ADC, ATC, CEV, dulunya ajang ini bernama Honda Racing Championship yang kemudian diubah menjadi HDC.
Adapun kelas balap yang dibuka di HDC 2017 antara lain adalah
- Sport Cub 150cc Tune-Up Seeded
- Sport Cub 150cc Tune-Up Pemula
- Sport Cub 150cc Standar (usia dibawah 16 tahun)
- Sport Cub 150cc Standar pemula terbuka
- Cub 125cc Tune-Up Pemula
- Cub 125cc Standart Pemula (usia dibawah 14 tahun)
- Sport 150cc Tune-Up terbuka
- Matic 130cc Standar Terbuka.
Seri sebelumnya juga telah dilaksanakan di beberapa kota antara lain Cimahi Jabar, Banjar Baru Kalsel, Pekalongan Solo, Langkat Sumut, Pekanbaru Riau, Tangerang dan kali ini Sulawesi Selatan di Puncak Mario Sidrap serta seri terakhir nanti di Malang Jawa Timur 12 November 2017.
Nantikan liputan langsungnya sobat sekalian dan tentunya akan disuguhi hiburan-hiburan yang seru.
Baca juga
- Alex Marquez di Tes MotoGP Barcelona” Wajar kalau kami lebih cepat”
- Hasil Final Tes Resmi MotoGP Barcelona 2024
- Marc Marquez Kunjungi garasi resmi Ducati Pertama Kali
- EKSKLUSIF: Ducati “dipaksa membuat keputusan sulit” dengan Jorge Martin
- Inilah Line Up World Supersport Resmi Yamaha 2025, Aldi Gabung ke Tim Ini
- Brembo Luncurkan Rem Baru MotoGP 2025
- Resmi, Catalunya sebagai Seri penutup MotoGP Musim 2024
- New Honda Scoopy Generasi Terbaru 2024 Siap Mencuri Perhatian
- Honda Luncurkan All New Scoopy 2024, Makin Seksi Bos
- Honda ST125 Dax 2024 Tampil Makin Unik dan Beda
setau ane seri HDC Pekalongan Solo tidak ada om, malahan di Semarang 😀
http://ninja150ss.com/2017/10/21/rivalitas-blogger-vs-media/