Akhirnya AHM Mengumumkan Tempat dan Jadwal Honda Bikers Day 2017
Siang pembaca sekalian.
Ajang Honda bikers day atau yang biasa disingkat HBD yang bukan happy birthday, adalah ajang tahunan dari astra honda motor untuk mengumpulan para komunitas sepeda motor Honda yang ada ditanah air ini.
Pada tahun kemarin 2016 AHM menambah event ini dengan mengadakan HBD regional demi menampung keinginan daerah-daerah yang sulit untuk mengikuti HBD nasional yang biasanya dipusatkan di pulau jawa atau Bali, nah tahun inipun demikian, HBD regional bakal diadakan duluan sebelum HBD nasional yang sudah diumumkan akan dilaksanakan di Gunung Kidul Yogyakarta 14 Oktober 2017, bocoran sebelumnya saat R2M Factory Visit AHM kemarin memang sudah menyebutkan bahwa Yogyakarta jadi kandidat terkuat untuk HBD untuk tahun ini.
Adapun HBD regional yang akan dilaksanakan di beberapa daerah yaitu :
- HBD regional Sumatera di Ngarai Slanok Bukittinggi 26 Agustus 2017
- HBD regional Kalimantan di Rumah Radkng Pontianak 9 September 2017
- HBD regional Sulawesi di Pantai Akkarena Makassar 23 September 2017
Dan puncak acara nanti di Honda Bikers Day Nasional di Bandara Gading Gunung Kidul Yogyakarta 14 Oktober 2017.
Mudah-mudahan R2M bisa diundang dan ikut kembali memeriahkan acara regional Makassar dan HBD Nasional seperti tahun kemarin di Banyuwangi yang sebelumnya mengadakan touring dari pulau Bali ke Banyuwangi. colek AHM. 😀 😀
Bagi para rider Honda, siapkan tunggangan anda sekalian.
Baca juga
- Isu Muncur dari MotoGP, KTM “tidak mau lepas gas”
- Bos Ducati MotoGP ungkap masalah sebenarnya untuk 2025
- Para Juara Honda Kumpul Bareng Konten Kreator
- Yamaha Aerox Alpha Turbo Siap Dominasi Sport Scooter Indonesia
- Uni Eropa Selidiki akuisisi MotoGP oleh Liberty Media
- Teknisi AHASS Jadi Juara Umum Kompetisi Level Asia Oceania 2024
- QJMotor SRK 1000RR 161BHP, Memiliki Aura MV Agusta
- Pengamat : Marc Marquez ingin menguasai garasi Ducati
- Bos KTM Tanggapi rumor Lewis Hamilton akan membeli tim MotoGP
- Herjun Atna Firdaus Kunci Juara ARRC 2024
- Isu Bangkrut, Kenapa KTM Tetap Bertahan di MotoGP 2025
- New Honda PCX160 2025 Meluncur, Berikut Harganya
- Masalah keuangan KTM semakin parah
- KTM Berupaya Mencegah Kebangkrutan dengan Restrukturisasi
- Terungkap: Kekayaan bersih Marc Marquez yang mencengangkan
Budhaaalllll
https://motorrio.com/2017/08/02/vlogcompetitionmpm-bertema-plesiranhondajatim-ikutan-yuk/