Jelang IRS 2018, Tim Yamaha Siap Pertahankan Dominasi Kejurnas Sport 150
Roda2makassar.com – Putaran pertama event Indospeed Race Series (IRS 2018) siap diselenggarakan di Sirkuit Sentul, Bogor, akhir pekan ini (17-18 Maret). Kategori Kejurnas Sport 150 cc dan Kejurnas Sport 250 cc dipastikan menjadi dua kelas bergengsi dalam tiga tahun perjalanan IRS.
Dalam Kejurnas Sport 150 cc, para rider Yamaha yang membesut pacuan YZF-R15 terbukti begitu dominan. Tidak hanya dalam sesi kualifikasi, juga dalam race 1 ataupun race 2. Bahkan kerap hingga 10 besar. Termasuk konsisten mempertajam catatan waktu ataupun merebut predikat juara nasional.
Rafid Topan mengukir waktu tercepat 1 menit 47,599 detik. Ini rekor terbaru yang diukir saat final IRS 2017 Sentul, Desember lalu. Sebelumnya dicatat Richard Taroreh pada akhir Agustus 2017 dengan torehan 1 menit 48,705 detik dan sebelumnya lagi juga oleh Richard Taroreh dengan catatan 1 menit 49,376 detik.
Adapun juara nasional Sport 150 cc (IRS 2017) diraih racer tim Yamaha 549 Kaboci, Richard Taroreh. Sebelumnya lagi (2016) oleh Syahrul Amin. Makin spesial, IRS 2018 nanti juga dikuti rider-rider muda potensial binaan Yamaha. Diantaranya Robby Sakera (Yamaha 549 Kaboci), Wahyu Nugraha (Yamaha Bahtera Racing) dan Aldi Satya Mahendra (Yamaha GHP). Mereka ini berusia antara 11 hingga 13 tahun. Talenta muda yang siap diasah. Demikian sebagai pembuktian dari pembinaan yang lebih dini dan dilakukan pabrikan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) dalam konsep Yamaha Rider Academy (YRA).
Lebih lanjut, sehubungan skuad di kelas Kejurnas Sport 250 cc dijamin makin solid. Seluruh petarung Yamaha di balap Asia Production 250 (AP250) ARRC 2018 ikut ambil bagian di timnya masing-masing. Mereka siap membuktikan ketangguhan motor Yamaha YZF-R25.
Jadi mereka membela tim yang membesarkannya selama ini. Seperti Richard Taroreh dan Syahrul Amin (Yamaha 549 Kaboci), kemudian M Faerozi (Yamaha Putera Anugrah), Rafid Topan (Yamaha TJM), Anggi Setiawan (Yamaha Akai Jaya), Wahyu Aji (Yamaha HDS Racing) dan Gupita Krisna (Yamaha Oryza).
Ini belum termasuk racer lainnya yang notabene konsen di level nasional seperti Rey Ratukore (Yamaha RRS) yang di 2017 menorehkan prestasi sebagai runner-up Kejurnas Sport 250 cc, lalu ada juga Willy Hammer dan Imam Micko (Yamaha Bahtera Racing), JR Deden (Yamaha Akai Jaya) dan Reynaldi Pradana (Yamaha HDS Racing).
“Tahun ini formasi Yamaha sama seperti tahun lalu, kami yakin bisa dominasi kembali di tahun ini baik dikelas Sport 150 cc juga Sport 250 cc. Tentunya dengan evaluasi Management tim yang sudah kami lakukan, tim sudah menerapkan persiapan mulai dari segi teknisi, pembalap dan persiapan lainnya,” tegas Wahyu Rusmayadi, Manajer tim Yamaha Racing Indonesia (YRI).
Baca juga
- Harga 1M Lebih, Honda Gold Wing 1800 Terbaru Hadir di Indonesia
- Dijual Resmi Honda ADV 160 Edisi Marvel Captain America dan Ironman
- AHM Cari Pelajar Kreatif Melalui AHMBS 2023
- Suzuki Satria 150FI masuk Vietnam, Warna Lebih Menggoda
- Buka Pendaftaran, AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2023
- SYM Memperkenalkan Model Terbaru MMBCU, Versi Murah dari DRG BT
- Kove Cobra 125R, Mesin Kecil Tapi Sudah Monoarm
- Jialing CoCo Cross 125X, Versi Sangat Murah Honda CT125
- Astra Honda Dominasi Podium di Seri Perdana Kejurnas Mandalika
- Inilah Para Pemenang Lomba Teknisi Big Honda 2023
- Bocor, Selain Stylo 160 Honda Persiapkan 1 Retro Lain Bernama Honda Story
- Deretan Skutik Honda 160cc Laris di IIMS 2023
- Honda Stylo 160, Calon Motor Retro Baru Honda
- Perusahaan Jerman Mutares Mengakuisisi 50% saham Peugeot Motor
- 4 Sepeda Listrik Baru dari Keeway, Harganya Murah