AHM Raih Penghargaan PR Indonesia Award 2018
Roda2makassar.com – PT Astra Honda Motor (AHM) dinobatkan sebagai perusahaan terpopuler pada ajang Public Relations Indonesia Awards (PRIA) 2018.
Penyerahanpenghargaan PRIA 2018 yang digelar bersamaan dengan festival rakyat Mlaku-mlaku nang Tunjungan ini dihadiri oleh Walikota Surabaya Tri Rismaharini dan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Agus Rahardjo pada Kamis malam (29/3) di Surabaya. AHM ditetapkan sebagai perusahaan swasta non Tbk Terpopuler di media berdasarkan hasil survei pemberitaan di 174 media di seluruh Indonesia sepanjang 2017.
Deputy Head of Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan dalam
mengkomunikasikan aktivitas perusahaan, AHM bersama main dealer Honda seluruh Indonesia
selalu berupaya sejalan dengan perkembangan minat dan tren terkini, sehingga diharapkan
komunikasi yang disampaikan dapat selalu menarik perhatian masyarakat.
“Terima kasih atas penghargaan PR Indonesia Awards 2018 ini. Kami akan terus menyuguhkan
informasi yang paling bermanfaat dan berdampak positif baik bagi masyarakat maupun bangsa ini,” ujar Muhibbuddin.
Sebelum menobatkan perusahaan dengan performa PR terbaik, PRIA 2018 menyeleksi 105
organisasi yang terdiri dari 72 korporasi dan 33 lembaga pemerintah.
Kompetisiini menggandeng 16 juri ahli untuk memberikan penilaian obyektif. Penghargaan PRIA yang diterima AHM melengkapi pencapaian PR lainnya yang juga dicetak pada periode tahun lalu melalui penghargaan Indonesia Corporate Public Relations Award (IPRA) sebagai The Most Popular Company, The Best PR Company, dan The Best Head PR Company (29/9/17)
- Honda ADV160 Sabet Gelar Motor Terbaik di Indonesia 2023
- Harga 1M Lebih, Honda Gold Wing 1800 Terbaru Hadir di Indonesia
- Dijual Resmi Honda ADV 160 Edisi Marvel Captain America dan Ironman
- AHM Cari Pelajar Kreatif Melalui AHMBS 2023
- Suzuki Satria 150FI masuk Vietnam, Warna Lebih Menggoda
- Buka Pendaftaran, AHM Gelar Mudik dan Balik Bareng Honda 2023
- SYM Memperkenalkan Model Terbaru MMBCU, Versi Murah dari DRG BT
- Kove Cobra 125R, Mesin Kecil Tapi Sudah Monoarm
- Jialing CoCo Cross 125X, Versi Sangat Murah Honda CT125
- Astra Honda Dominasi Podium di Seri Perdana Kejurnas Mandalika
- Inilah Para Pemenang Lomba Teknisi Big Honda 2023
- Bocor, Selain Stylo 160 Honda Persiapkan 1 Retro Lain Bernama Honda Story
- Deretan Skutik Honda 160cc Laris di IIMS 2023
- Honda Stylo 160, Calon Motor Retro Baru Honda
- Perusahaan Jerman Mutares Mengakuisisi 50% saham Peugeot Motor