Advertisements

ARRC Sentul 2018, Pebalap Sulawesi Selatan Mengamuk, Podium disemua Kelas

Roda2makassar.com – Halo bro sekalian, Asia Road Race championship 2018 yang mengambangi Sirkuit Sentul Bogor minggu kemarin menjadi ajang pembuktian pebalap-pebalap tanah air yang bernaung dalam beberapa tim disemua kelas, baik di kelas Underbone 150, AP 250 hingga Super sports 600.

Awhin Sanjaya Podium 1

Bukti bahwa pebalap tuan rumah memang sangat menguasai Sirkuit ini cukup terbukti dengan podium di race 1 dan race 2 yang sebagian besar diisi oleh pebalap tanah air dan khususnya Sulawesi Selatan yang disemua kelas terdapat pebalap asal kota Anging Mammiri ini.

Dikelas Underbone 150cc ada Agung Fahrul Didu bersama tim Honda Orbit SND yang mendapat jatah Wild Card di seri sentul ini dan dengan skill luar biasa serta dukungan motor Supra GTR yang mumpuni berhasil Podium 1 di race pertama dan podium 2 dirace ke 2, ini sebuah kejutan dimana pebalap wild Card berhasil menyabet podium tertinggi di ajang ARRC.

Lanjut di kelas AP 250 pebalap asal Masamba yang bernaung di bawah bendera Astra Honda Racing Team Awhin Sanjaya juga tak kalah bengis di Sentul, Juara 2 di race pertama dan berhasil podium tertinggi di race kedua melalui pertarungan ketat dengan Rheza Danica, teman setimnya.

Yang paling membanggakan adalah pebalap yang memang sudah lama bergabung dengan Astra Honda Racing tim di kelas 600cc Supersport ialah Andi Gilang yang berhasil meraih posisi pertama di dua race,wow, sebuah bukti keseriusan tim besar seperti Astra Honda Racing Team yang penjenjangan nya sangat baik hingga kelevel dunia.

Andi Gilang podium 1

Agung Fahrul Sendiri memang turun bukan bersama tim AHRT namun dia sendiri adalah didikan AHRT yang sekarang juga ikut di ajang Asia Talent Cup bersama Mario SA, Adenanta Putra dan Afridza Munandar.

Advertisements

roda2makassar

Otomotif lovers

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

%d blogger menyukai ini: